Skip to content
Beranda » Kabar » Page 76

Kabar

Ustadz Arifin Ilham Silaturahmi dan Beri Tausiyah di Mu’allimin Yogyakarta

Arifin ilham

Ust.Arifin Ilham beri tausiyah didampingi ust.Asep Shalahudin

Yogyakarta (Mu’allimin)—Saat umur 12 tahun, Ustadz Arifin Ilham sudah dimasukkan pesantren, belajar 24 jam. Keinginan untuk pulang, pindah sekolah adalah hal yang pernah ia alami. “Tetapi ada semangat yang selalu memotivasi untuk bisa bersabar dan bersyukur, yaitu kalau hari ini saya digembleng besok saya menggembleng, kalau hari ini saya dibantu besuk saya membantu,” demikian ungkap Ustadz Arifin Ilham di awal tausiyahnya pada silaturahmi di Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta, Sabtu (13/2).Read More »Ustadz Arifin Ilham Silaturahmi dan Beri Tausiyah di Mu’allimin Yogyakarta

Agar Memahami Tupoksi, Mu’allimin Gelar Baitul Arqom Guru

“ Baitul Arqom  (BA) adalah salah satu cara agar guru di Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta memahami Tupoksinya sebagai guru di sekolah pengkaderan guru ini. Sebagai guru tidak sekedar mengajarkan ilmu tapi juga berkewajiban menjadikan dirinya sebagai panutan dalam pengembangan dakwah di Muhammadiyah melalui ucapan, tindakan, sikap dan karakter,” demikian ungkapan ketua panitia ustadz Muhammad Ikhwanudin M.S.I.Read More »Agar Memahami Tupoksi, Mu’allimin Gelar Baitul Arqom Guru

Apresiasi Penghargaan Operator EMIS 2015: Dalam Mewujudkan Pendataan EMIS sebagai satu-satunya pendataan pendidikan Islam satu pintu

MA Mu'allimin

Amar Sidiq (paling kiri) dari Mu’allimin dan wakil beberapa Madrasah  foto bersama Kabid Dikmad serta Kasi Kelembagaan dan SIM Bidang Dikmad DIY

“Kondisi data madrasah pada saat ini cukup memprihatinkan”, ungkap Kasi Kelembagaan dan SIM Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kementerian Agama D.I. Yogyakarta pada saat memberikan pembinaan dalam acara sosialisasi dan pendataan EMIS Madrasah (MI, MTs, dan MA) Semester Genap Tahun Pelajaran 2015/2016 Tahun 2016 yang berlangsung di Aula Kanwil Kementerian Agama DIY. Kamis – Jum’at (11 sd 12 /02).

Read More »Apresiasi Penghargaan Operator EMIS 2015: Dalam Mewujudkan Pendataan EMIS sebagai satu-satunya pendataan pendidikan Islam satu pintu

Valentine’s Day Dalam Perspektif Ulama’

Oleh: Ruslan Fariadi

قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: مَنْ تَشَبَّهَ بِقَوْمٍ فَهُوَ مِنْهُمْ (رواه أبو داود)

 “Rasulullah saw bersabda: Barang siapa yang menyerupai suatu kaum maka dia menjadi bagian dari mereka” (HR. Abu Dawud)

Pada setiap bulan pebruari seperti sekarang ini, ada momentum yang selalu diperingati oleh sebagian kalangan khusunya para generasi muda, yaitu hari kasih sayang (Valentine’s Day) yang diperingati setiap tanggal 14 pebruari. Peristiwa ini pada awalnya biasanya dirayakan oleh kaula muda kristiani di seluruh dunia sebagai hari hari kasih sayang. Dengan berlabelkan cinta, hari kasih sayang (Valentine’s Day) semakin membudaya di dunia termasuk di Indonesia.Read More »Valentine’s Day Dalam Perspektif Ulama’

Sosialisasi Kebencanaan MDMC & Donor Darah SUMMIT Mu’allimin

sosialisasi MDMC
Suasana sosialisasi kebencanaan di Aula
Senin, 1 Februari 2016.Segenap santri Mu’alimin Muhammadiyah Yogyakarta berduyun menuju Aula Maskan Abu Dzar Ghifari  yang berada disebelah timur gedung induk. Ada dua agenda digelar SUMMIT (student madical team), sebuah organisasi santri  yang bergerak dalam kepalangmerahan yang diluar Mu’allimin  akrap dikenal dengan nama PMR (Palang Merah Remaja).

Read More »Sosialisasi Kebencanaan MDMC & Donor Darah SUMMIT Mu’allimin