Mu’allimin, Yogyakarta – Pasca dibukanya penerimaan peserta didik baru Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta tahun ajaran 2025/2026, melalui urusan Admisi dan Kerja Sama, Mu’allimin tambah akses skema tes masuk agar mempermudah calon siswa untuk bersekolah di sekolah kader milik Pimpinan Pusat Muhammadiyah ini.
Fast test merupakan rangkaian test baru yang digelar setiap pekan (Ahad) di kampus Induk Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah. Manfaat fast test ialah hasil test dapat diketahui 3 hari pasca calon siswa melaksanakan test ppdb. Setiap hari Rabu, pengumuman fast test sudah bisa dilihat pada grup Whatsapp orangtua calon siswa.
Melalui fast test pula, orangtua bisa menentukan kapan dan memilih hari sesuai jadwal yang sudah dibuat oleh Admisi Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta. Dimulai sejak Ahad, (18/08) fast test pekan pertama di ikuti oleh 25 calon siswa yang berasal dari DIY, Jateng dan Jatim. Beranjak ke pekan ke 2 fast test dilaksanakan kembali pada Ahad, (25/08) yang di ikuti oleh 20 siswa yang berasal dari Bogor, Bandung, Tegal, dan Banjarmasin. Animo Masyarakat untuk memasukkan ke Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta mengalami peningkatan dari tahun ke tahun.