Mu’allimin Yogyakarta - Pada hari Selasa 23 Agustus 2022, Lembaga Pers Mu’allimin “SINAR” mengadakan acara pelantikan pengurus baru Lembaga Pers Mu’allimin “SINAR” periode 2022/2023. Acara ini dilakukan guna untuk meregenerasi kepemimpinan dari Lembaga Pers Mu’allimin “SINAR” itu sendiri.
Acara ini digelar di aula Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta, dan berlangsung sejak jam 16.00 WIB sampai dengan jam 17.00 WIB.Acara ini dihadiri oleh beberapa perwakilan dari Lembaga Pers Pelita Mu’allimat (LPPM), SIGMA SMA N 1, beberapa perwakilan ORGANTRI, serta beberapa perwakilan kader tingkat 1 Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta. Acara diawali dengan pembukaan, dilanjut kalam ilahi, setelah itu dilanjut dengan sambutan dari Muhammad Primus Fathoni sebagai pemimpin umum lembaga pers Mu’allimin “SINAR” periode 2021/2022, dan ustadz Nicky Nazaready selaku pembina Lembaga Pers Mu’allimin “SINAR”. Ustadz Nicky Nazaready juga sekaligus menjadi perwakilan madrasah, yang juga melantik pengurus baru Lembaga Pers Mu’allimin periode 2022/2023.
Acara dilanjut dengan Satria Hanif Parsa sebagai pemimpin umum Lembaga Pers Mu’allimin “SINAR” yang baru, yaitu periode 2022/2023, menyampaikan visi dan misinya kedepan selama memimpin Lembaga Pers Mu’allimin. Acara diakhiri dengan serah terima jabatan pemimpin yang dulu dan sekarang, penyerahan crew terbaik yang jatuh kepada Wildan Aziz, dan juga sesi foto bersama dengan para crew baru Lembaga Pers Mu’allimin “SINAR” periode 2022/2023. (HumasNews/KweekNews/Wild)