Sekolah Calon Ulama, Pendidik, & Pemimpin Pendidikan 6 Tahun

EN / GB

Mu’allimin Launching Logo Milad 106 “Unstoppable Journey”

Oleh Ahmad Tino

4 November 2024

'}}

Mu’allimin, Yogyakarta – Tepat di awal November 2024, Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta merilis secara resmi logo Milad ke-106 Tahun dengan tema “Unstoppable Journey”. Kegiatan launching di ikuti oleh seluruh civitas academica yang berada di kampus induk dan terpadu pada Sabtu, (02/11) pagi.

Kegiatan diawali dengan upacara bulanan yang dipimpin oleh Direktur Mu’allimin H Aly Aulia Lc MHum di kampus terpadu dan Wakil Direktur 2 bidang Keuangan Agus Mianta MPd.

Dalam sambutannya, Aly Aulia menyampaikan jika perayaan Milad Mu’allimin setiap tahunnya diperingati dalam rangka membangkitkan “Ghirah” semangat. “Agenda Milad 106 ini kita peringati dalam rangka meningkatkan semangat kekuatan, semangat keberanian untuk memajukan Madrasah Mu’allimin Muhammadiiyah” lugas Direktur Mu’allimin.

Dalam kesempatan yang sama, Aly Aulia juga mengungkapkan jika perjalanan panjang Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta hingga sampai di usia 106 Tahun tidaklah mudah. Oleh karenanya, Direktur Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah menghimbau kepada seluruh civitas agar terus melanjutkan perjalanan, memaksimalkan perjalanan agar dapat mencapai tujuan bersama sesuai dengan visi Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah yakni mencetak kader ulama, pemimpin dan pendidik.

Sesuai tema Milad 106 “Unstoppable Journey”, Direktur Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah menerangkan jika Perjalanan panjang dan tak terbendung ini untuk terus berusaha dalam membangun kekuatan dan keberanian bersama.

Akan banyak kegiatan yang tersusun sesuai agenda Milad 106 diantaranya lomba pembuatan alat peraga pembelajaran, lomba antar civitas, lomba mini soccer, senam sehat, donor darah, bakti social, lomba mancing, open house, international student forum, lomba MTQ, lomba MHQ, pidato Bahasa Arab, pidato Bahasa Inggris, pidato Bahasa Indonesia, olimpiade sains, ajang kreasi seni dan budaya, khotmul qur’an, tabligh akbar dan puncak acara resepsi milad 106 yang diselenggarakan pada 8 Desember 2024.

Mu'allimin dalam angka


Mendidik Sejak

0
0

Tahun Berdiri

0

Jumlah Pelajar

0

Komunitas Siswa

Informasi PPDB Tahun Ajaran 2025/2026

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2025/2026 Gelombang 1 masih dibuka sampai dengan 29 Oktober 2024.

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik

© 2021 Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta