Sekolah Calon Ulama, Pendidik, & Pemimpin Pendidikan 6 Tahun

EN / GB

Mu’allimin Kembali Berangkatkan Pegawai untuk Melaksanakan Ibadah Umroh

Oleh Ahmad Tino

20 August 2024

'}}

Mu’allimin, Yogyakarta - Sebagai wujud apresiasi atas pengabdian pegawai yang lebih dari 23 Tahun, Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah kembali memberangkatkan Pegawainya untuk melaksanakan Ibadah Umroh pada Sabtu, (17/08). Dalam momentum kali ini, Ust Ahmad Suryani MSI dan Bapak Muladi yang merupakan pendidik dan tenaga kependidikan Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta mendapatkan kesempatan untuk berangkat Ibadah Umroh. Tak hanya itu, peserta senam sehat Milad 105 Mu’allimin yang digelar November 2023 juga turut berbahagia, pasalnya hadiah umroh yang didapatkan juga diberangkatkan bersama khafilah Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta.

Sebelum keberangkatan, Direktur Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta H Aly Aulia Lc MHum yang melapas secara lansung khafilah Jamaah Ibadah Umroh berharap jika Ibadah Umroh ini mampu menjadi umroh yang Mabrur.

Sealain itu, sebagai wujud apresiasi ini diberikan atas loyalitasnya selama mengabdikan diri di Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta. “Alhamdulillah, dengan Umroh ini diharapkan juga mampu meningkatkan kualitas ibadah dan ketaqwaan kita kepada Allah Ta’ala, kami berdoa agar rangkaian Umrohnya dapat berjalan dengan lancar dan selamat hingga sampai ke tanah air tercinta kita” pungkas Aly Aulia.

Selanjutnya, seluruh khafilah Jamaah Umroh Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta menuju stasiun KAI Yogyakarta untuk bertolak ke Bandara Soekarno Hatta Jakarta.

Mu'allimin dalam angka


Mendidik Sejak

0
0

Tahun Berdiri

0

Jumlah Pelajar

0

Komunitas Siswa

Informasi PPDB Tahun Ajaran 2025/2026

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2025/2026 Gelombang 1 masih dibuka sampai dengan 29 Oktober 2024.

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik

© 2021 Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta