Mu’allimin, Sedayu - Madrasah Muallimin Muhammadiyah Yogyakarta kembali mengadakan penguatan keilmuan santri dengan menggelar “MANASIK HAJI” yang terpusat di kampus Induk Terpadu dan berlangsung salama 2 kali pelaksanaan secara bergantian.
Pelatihan pelaksanaan haji yang di selenggarakan WAJIB diikuti oleh Suluruh santi kelas 5 dengan total peserta yang telah mengikuti sebanyak 214 santri yang pelaksanaanya di dua waktu yang berbeda yaitu Jumat 19 Januari dan 2 Februari 2024.
Meskipun sempat diguyur hujan, akan tetapi para santri tetap semangat dan antusias dalam menjalankan berbagai macam rangkaian kegiatan Manasik. Salah seorang santri peserta manasik mengatakan bahwa “sangat senang, hari libur kami diisi dengan refresh materi pemblajaran dikelas. Semoga dengan manasik ini menjadi doa dan semngat kami untuk benar benar dapat berhaji ke Baitullah” hal ini juga seirama dengan apa yang disampaikan oleh Ust Miscbahul Munir, Lc selaku salah satu pembimbing dalam manasik haji tersebut. “Kami yakin, ilmu ini sangatlah bermanfaat buat kalian semua Ketika kalian terjun sebagai pandakwah di Masyarakat nanti Ketika MHI atau mungkin kita tidak tau siapa tau diantara kita semua ini siapa saja yang Allah segerakan untuk menuju dan bertamu ke Baitullah”. “Semoga Semua bisa segera naik haji” Sambungnya.
Madrasah Muallimin telah rutin melakukan hal-hal serupa yang berkaitan dengan penguatan keilmuan yang didapatkan santri melalui pembelajaran di kelas. Harapanya ilmu-ilmu yang didapatkan santri dikelas tidak hanya masuk telinga kanan dan keluar telinga kiri (read; terlupakan) akan tetapi visualisasi dan gambaran itu bisa dilakukan secara nyata dalam bentuk praktek waluapun hanya diawali dan dimulai dengan Latihan saja. Harapan besarnya adalah semoga seluruh santri termotivasi dan tertanam di Alam bawah sadarnya tentang semangat dan keinginan untuk melaksanakan Ibadah Haji. (DedenIrwandi)