Mu’allimin, Yogyakarta – Guna mengisi libur semester yang lebih produktif, melalui bidang Bahasa dan kepesantrenan, Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta Kembali menggelar Holiday Program Daurah Tahfizh dan Intensive English bagi siswanya yang tidak menggunakan waktunya untuk pulang ke kampung halaman.
Senin, (25/12) malam, pembukaan Daurah Tahfizh dilakukan oleh Wakil Direktur 4 bidang kepesantrenan Ustaz Andi Mujahid SEI. Dalam sambutannya, Andi Mujahid mengapresiasi para siswa yang bersedia mengisi waktunya untuk mengikuti kegiatan Daurah. “Alhamdulillah, kami apresiasi atas niat baik para siswa untuk mengikuti kegiatan Daurah Tahfizh ini sehingga para siswa mampu mengatur dan mentarget berapa juz yang ingin dihafalkan pada moment Daurah semester ini, ini merupakan Angkatan ke-21 yang mengikuti kegiatan Daurah Tahfizh” pungkas Wakil Direktur 4 bidang kepesantrenan.
Pada libur semester 1 tahun Pelajaran 2023/2024 terdapat 36 siswa yang terdaftar sebagai peserta Daurah Tahfizh dan 18 siswa yang terdaftar sebagai peserta Intensive English yang akan dilaksanakan pada 29 Desember 2023 hingga 5 Januari 2024 di Kampung Inggris Pare.
Andi Mujahid berharap dengan adanya kegiatan Daurah Tahfizh ini mampu meningkatkan hafalan para siswa kedepannya. “Ananda sekalian harus memiliki target masing-masing dalam mengikuti daurah tahfizh ini, Ananda harus fokus sehingga apa yang ditargetkan akan tercapai, mulai sekarang harus di ploting target yang ditentukan” pungkas Andi.
Selain itu, dalam pembukaan yang dilakukan di masjid Jami’ Mu’allimin senin malam juga menjadi awal siswa dalam menyetorkan hafalannya kepada para panitia yang bertugas, “Mulai mala mini, jika dirasa sudah ada yang siap untuk melakukan setoran hafalan maka dipersilahkan” pungkas Afdhol.
Afdhol menambahkan, kegiatan setoran hafalan menurutnya dibagi dengan berbagai sesi dimulai Ba’da subuh, Ba’da Ashar dan Ba’da Maghrib dan Isya agar para siswa mampu dengan mudah mengolah target hafalannya sesuai dengan kemampuan masing-masing.