Sekolah Calon Ulama, Pendidik, & Pemimpin Pendidikan 6 Tahun

EN / GB

Pengukuhan Organisasi Santri Mu’allimin Sukses Digelar dengan Meriah

Oleh Ahmad Tino

16 September 2023

'}}

Mu'allimin Yogyakarta - Menapaki awal kepemimpinan organisasi santri Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta, Jajaran pimpinan organtri periode 2022/2023 menggelar pengukuhan akbar organtri yang bertajuk "Gawe Gandeng, Luhur Ngabekti" yang diselenggarakan pada Kamis, (17/09) malam di Masjid Hajah Yuliana Kampus Terpadu Mu'allimin.

Kegiatan rutin tahunan ini diselenggarakan perdana di Kampus Terpadu sebagai wujud pengenalan terhadap santri baru atau kader tingkat 1 yang saat ini menempati kampus terpadu Mu'allimin.

Diawali dengan defile masing-masing organtri berjalan sambil membawakan "Yel-yel" menambah kemeriahan dan semangat dalam menjalani kegiatan pengukuhan akbar organtri tahun pelajaran 2023/2024.

Turut hadir secara langsung yakni jajaran Badan Pembina Harian Mu'allimin Mu'allimaat Muhammadiyah, Direksi Mu'allimin, Pembina Organisasi Santri dan Jajaran Perwakilan Organtri Mu'allimaat.

Dalam sambutannya, Ust. H. Aly Aulia, Lc., M.Hum menyampaikan jika kegiatan pengukuhan organtri sengaja dilakukan di kampus terpadu agar santri yang ada di kampus terpadu mampu merasakan bagaimana atmosfer pengukuhan organtri. "Kami sengaja menyelenggarakan kegiatan ini di kampus terpadu, agar sengatan atau denyutan yang ada di pimpinan organtri bisa dirasakan oleh kader tingkat 1 dan 2 sehingga kelak mampu meneruskan denyut nadi organtri dalam kepemimpinan yang akan datang" pungkas Aly Aulia. Direktur Mu'allimin itu juga berharap atas pengukuhan yang dilakukan pada malam ini (17/09) mampu menghasilkan perubahan-perubahan yang terbaik dan tentunya terus mengukir gagasan yang jauh lebih baik dan terus menggaungkan semangat kader sesuai yang tercantum pada etos kreatif, aktif, kritis dan religius.

Tak hanya pengukuhan organtri, dalam kegiatan yang sama juga dilakukan ikrar pembacaan sekolah ramah anak yang dipimpin oleh Direktur Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta yang harapannya tidak terjadinya lagi kekerasan atau pelanggaran norma di lingkungan Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta.

Kehadiran perwakilan Badan Pembina Harian Madrasah Mu'allimin Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta, Ust. Drs. H. Setyadi Rahman, M.P.I dalam pengukuhan organtri memberikan motivasi-motivasi kepada seluruh kader yang hadir secara offline maupun online agar senantiasa menanamkan diri sebagai insan islami dan menjadi kader yang mampu bermanfaat bagi masyarakat luas. "Berbanggalah kalian sebagai kader Mu'allimin yang nantinya bisa menjadi kader penggerak persyarikatan di Daerah masing-masing, banyak alumni Mu'allimin yang sudah membuktikan dan bermanfaat bagi persyarikatan dan masyarakat" tukas Setyadi Rahman.

Mu'allimin dalam angka


Mendidik Sejak

0
0

Tahun Berdiri

0

Jumlah Pelajar

0

Komunitas Siswa

Informasi PPDB Tahun Ajaran 2025/2026

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2025/2026 Gelombang 1 masih dibuka sampai dengan 29 Oktober 2024.

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik

© 2021 Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta