Sebanyak 233 santri Mu’allimin Kelas 2 mengikuti latihan ketahanan fisik dalam bentuk kegiatan Ujian Kenaikan Tingkat Tapak Suci yang dilangsungkan pada Senin – Kamis, 9 – 12 April 2018 di GOR Wijimulyo, Nanggulan, Kulon Progo, DI Yogyakarta.
Kegiatan tersebut adalah kegiatan untuk meningkatkan kemandirian dan ketahanan fisik serta mental santri Mu’allimin dan juga merupakan salah satu rangkaian sistem perkaderan di Mu’allimin.
Dalam amanat pembukaan acara tersebut Wakil Direktur II Madrasah Mu’allimin Muhammadiyah Yogyakarta, Ustadz Muh. Alfian, M. H. menyampaikan amanat. Dalam amanatnya, beliau tidak lupa menyampaikan kata-kata dan slogan yang sangat populer dalam Tapak Suci: “Dengan iman dan akhlaq aku menjadi kuat, tanpa iman dan akhlaq aku menjadi lemah”.