Sekolah Calon Ulama, Pendidik, & Pemimpin Pendidikan 6 Tahun

EN / GB

SCHOOL APROVAL VISIT ASSESSOR CAMBRIDGE AND BRITISH COUNCIL;Madrasah Mu’allimin-Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Siap Memulai Program Kelas Intenasional

Oleh Ahmad Tino

2 Juni 2022

Mu’allimin Yogyakarta - Tahapan pembukaan program kelas internasional di kedua madrasah yang berada di bawah naungan Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Madrasah Mu'allimin - Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta memasuki tahapan akhir, dengan digelarnya acara School Aproval Visit (SAV) Assessor Cambridge and British Council di kedua madrasah, Selasa (31/5).

Dari British Council, turut hadir dalam acara tersebut Farida Romali Limbung (Senior Exams Business Development Manager), Rahmad Habibie (Confidential Material and Logistic Manager for School Exams), Az Zahra Sunandi (Account Relationship Manager), dan dari Cambridge Indonesia, hadir Adri Prakoso.

Dalam presentasinya di depan tim asesor, Direktur Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta, H Aly Aulia Lc MHum mengatakan bahwa proses pengembangan pendidikan di Mu'allimin terus dilakukan seiring dengan tuntutan dan tantangan zaman.

"Kelas intenasional merupakan sebuah program strategis untuk membekali para lulusan agar memiliki kompetensi yang memadai sebagai kader pendidik, pemimpin, ulama dan sekaligus kader umat yang unggul dan berwawasan global," papar Aly Aulia sambil menayangkan power pointnya terkait grand design program kelas internasional di depan tim asesor.

Sementara itu, Direktur Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta, Unik Rasyidah MPd menyampaikan bahwa secara sistemik, sebagaimana Mu'allimin, berbagai program persiapan pembukaan kelas internasional tersebut sudah dilakukan relatif lama dengan mempertimbangkan berbagai aspek, utamanya terkait dengan tenaga pendidiknya.

"Kami memang menargetkan hal yang ideal terkait penyediaan tenaga pengajarnya. Oleh karena itu, secara masif kami terus membekali para guru kami untuk terus meningkatkan kompetensi mereka dengan berbagai pelatihan, bahkan pendampingan dari pihak eksternal yang mengacu kepada kurikulum Cambridge" ungkap Unik Rasyidah yang didampingi oleh keempat wakil direkturnya saat menjawab pertanyaan dari asesor tentang kesiapan para guru yang akan mengampu di kelas internasional.

Sambutan pengawas madrasah, Murtinah SPd MA

Pada bagian lain, pengawas madrasah, Murtinah SPd MA menyambut baik dan bangga dengan berbagai prestasi gemilang yang diraih oleh kedua madrasah binaannya, termasuk menginisiasi dibukanya program kelas internasional di tahun pelajaran 2022/2023 ini.

"Kami dari Kementerian Agama Kota Yogyakarta sangat berharap dari program kelas internasional di Mu'allimin dan Mu'allimaat ini, bisa menghasilkan lulusan yang berkualitas dan berkompetensi tinggi serta mampu berkiprah secara luas, baik di tingkat nasional bahkan internasional," harap Murtinah yang dengan setia mendampingi para asesor melakukan observasi kelas di kampus induk Mu'allimin.

Murtinah pun berjanji, bahwa pihaknya akan selalu memberikan pendampingan dan support secara penuh terhadap program bergensi di kedua madrasah tersebut.

Kegiatan visitasi di kelas Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah
Kegiatan visitasi di kelas Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah

Acara visitasi dilakukan secara maraton dari kampus Mu'allimin kemudian dilanjutkan di Mu'allimaat. Berbagai sarana pendukung, seperti ruang kelas, perpustakaan, laboratorium, sarana kesehatan, kesiapan siswa dan tenaga pengajar, tidak luput dari perhatian para asesor untuk digali datanya. Hasil olah data dan informasi yang diperoleh di lapangan, akan sangat berguna untuk tindak lanjut dari program tersebut.

(HN)

Mu'allimin di Instagram


Mu'allimin dalam angka


0

Tahun Berdiri

0

Pahlawan Nasional

0

Jumlah Pelajar

0

Komunitas Siswa

Informasi PPDB Tahun Ajaran 2024/2025

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2024/2025 Gelombang 1 masih dibuka sampai dengan 10 November 2023.

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik

© 2021 Madrasah Mu'allimin Muhammadiyah Yogyakarta